BeritaMetroNews

Pj Gubernur Sultra Beberkan Capaian Tahun 2023

×

Pj Gubernur Sultra Beberkan Capaian Tahun 2023

Share this article
Ketgam : Rilis akhir tahun Pemprov Sultra. Foto : Isra, OS

KENDARI, OKESULTRA.ID- Penjabat Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto memimpin rilis akhir tahun 2023, bertempat di Ruang Pola Kantor Gubernur Sultra, Minggu (31/12/23).

Kegiatan diselenggarakan sebagai momentum untuk merefleksikan capaian kinerja, sekaligus pertanggungjawaban Pemprov Sultra kepada masyarakat.

Sekjen Kementerian Hukum dan Ham ini menyebut terdapat lima bidang kesejahteraan rakyat (Kesra) pekerjaan Pemprov Sultra dalam implementasi Perda Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) perubahan 2023 diantaranya :

Sandang pangan papan, pendidikan kebudayaan,  kesehatan pekerjaan dan jaminan sosial.

Kehidupan sosial, perlindungan hukum dan HAM, infrastruktur dan lingkungan hidup yang baik.

“Ke lima hal konstitusional tersebut menjadi Marwah dan arah dalam perumusan kebijakan politik legislasi, anggaran dan politik pengawasan,” ucap Andap saat rilis akhir tahun yang berlangsung di ruang pola Kantor Gubernur Sultra, Minggu (31/12/2023).

Untuk bidang sandang pangan papan Pemprov telah melaksanakan gerakan pangan murah serentak di 17 kabupaten/kota, salurkan cadangan beras pangan KPD 250.516 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di 17 kabupaten/kota, program Gul kemiskinan ekstrem.

Salurkan 14.500 paket sembako : beras premium 5 kg, gula 1 kg, minyak goreng 1 liter di Kabupaten Muna Barat (Mubar), Wakatobi serta Kota Kendari dan Kota Baubau.

Tanam 2.739.485 bibit sayur mayur di Konawe oleh pelajar se- Sultra yang mendapatkan rekor Muri.

Program desa beragam, bergizi seimbang, dan aman (B2SA) di Kabupaten Bombana, dan Kolaka. Serta program B2SA Goes to School di 4 sekolah dasar Kota Kendari dalam rangka penanggulangan stunting.

Dan salurkan alat tangkap dan sarana budidaya rumput rumput laut di 6 kabupaten/kota.

Kemudian lanjut Andap, bidang pendidikan dan kebudayaan yaitu :

Dana dan sarana pendidikan, festival kebudayaan lainnya, kesehatan, pekerjaan dan jaminan sosial, kehidupan sosial, perlindungan hukum dan HAM.

“Lalu untuk infrastruktur dan lingkungan hidup.  Infrastruktur, administrasi persuratan berbasis elektronik (Sisumaker), penyediaan jaringan VPN IP pada 49 perangkat daerah, soft launching pemanfaatan Jalan Kembar Kali Kadia,” sebutnya.

“Lingkungan hidup, salurkan bak sampah sebanyak 15 unit di Kota Kendari dan 3 unit di Kabupaten Konawe Selatan (Konsel), dukgar Rp1.150.668.000. Rancangan Peraturan Gubernur (Ranpergub) tentang bank sampah mandiri, pengunaan kantong plastik sekali pakai, dan Ranpergub tentang peruntukan dan pengelolaan mutu air 8 Daerah Aliran Sungai (Das) di Sultra,” sambungnya.

Serta penyelesaian dokumen KLHS RPJMD Sultra tahun 2024-2045 dan penetapan lokasi taman keanekaragaman hayati (Kehati) Sultra 13.69 HA di Kota Kendari. 

Reporter : Israwati
Editor : duL

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *