BeritaDaerahKesehatanMetroNews

Pembangunan RSUD Tipe D Kota Kendari Resmi Di Mulai Hari Ini

×

Pembangunan RSUD Tipe D Kota Kendari Resmi Di Mulai Hari Ini

Share this article

KENDARI, OKESULTRA.ID- Pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tipe D Kota Kendari resmi di mulai hari ini, Senin (4/7/2022).

Pembangunan itu ditandai dengan dilakukannya ground breaking oleh Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir.

Sulkarnain Kadir mengatakan, pembangunan Rumah Sakit Tipe D tersebut segera di genjot karena menurutnya hal ini sudah di nantikan oleh masyarakat Kota Kendari.

“Khususnya diwilayah ini, karena ini nanti akan meningkatkan nilai ekonomi juga,” ungkap Sulkarnain.

Selain itu, dengan hadirnya Rumah Sakit Tipe D tersebut diharapkan kapasitas pelayanan kesehatan di Kota Kendari semakin baik.

Menurut Sulkarnain, hadirnya rumah sakit itu juga melengkapi 15 Puskesmas yang telah di benahi.

“Allhamdulilah seluruh Puskesmas di Kota Kendari sudah kita benahi juga, bangunan nya sudah baru semua. Dan peralatan kesehatannya juga allhamdulilah sudah tertangani dengan baik lewat dana alokasi khusus,” bilangnya.

Di tempat sama, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Kendari, Ridwansyah Taridala mengatakan pembangunan RSUD Tipe D Kota Kendari merupakan salah satu proyek strategis pemerintah Kota Kendari dalam implementasi visi Wali Kota Kendari yaitu mewujudkan Kota Kendari sebagai kota layak huni yang berbasis emologi, informasi dan teknologi.

Dalam mewujudkan pembagunan RSUD Tipe D tersebut akan menggunakan anggaran sebesar Rp88 milyar dan akan dilaksanakan di tahun anggaran 2022.

Pembagunan gedung rumah sakit mempunyai luas keseluruhan 6.900m2 yang terdiri dari ruang rawat jalan, ruang gawat darurat, ruang rawat inap, ruang ICU, ruang kebidanan dan penyakit kandungan, ruangan poli, ruangan tindakan bedah.

Kemudian ruang operasi, ruang farmasi, ruang radiologi, ruang sterilisasi, ruang laboratorium klinik, ruang rehabilitasi medik, ruang kantor dan admininstrasi, ruang jenazah, ruang dapur dan gizi, ruang laundry, dan ruang mekanik.

“Dunia kesehatan saat ini penuh dengan tantangan sedangkan upaya-upaya untuk meningkatkan kesehatan pada masyarakat menjadi sangat penting, maka dari itu pemerintah Kota Kendari berusaha meningkatkan derajat kesehatan dengan membangun rumah sakit tipe D dengan harapan menjadi salah satu rumah sakit rujukan pilihan masyarakat Kota Kendari,” bebernya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Kendari, Rahminingrum mengatakan pihaknya akan melakukan persiapan-persiapan pengadaan alkes, agar setelah selesai pembangunan Rumah Sakit Tipe D itu bisa langsung difungsikan.

Selain itu juga, pihaknya bakal berkoordinasi dengan BKPSDM untuk pengadaan Sumber Daya Manusia (SDM) kesehatannya.

“Tentunya kalau untuk perekrutan itu menjadi kewenangan BKPSDM, kami hanya mensuport memberikan informasi,” ucapnya. (A)

Reporter : Israwati
Editor : Siswanto Azis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *