BeritaDaerahKesehatanNews

Pemkot Kendari Minta Masyarakat Waspada Terhadap Hepatitis Akut

×

Pemkot Kendari Minta Masyarakat Waspada Terhadap Hepatitis Akut

Share this article

KENDARI, OKESULTRA.ID – Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan, dan Olahraga (Dikmudora) Kota Kendari, Makmur, secara serius akan mengantisipasi potensi penyebaran hepatitis akut di sekolah.

Meski di Kota Kendari belum ada penyebaran Hepatitis misterius, namun pihaknya akan selalu mengingatkan, dengan cara memberikan imbauan kepada sekolah, peserta didik dan bahkan orang tua siswa untuk tetap waspada.

“Tapi semoga saja penyakit tersebut tidak sampai masuk khususnya di Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra),” katanya.

Terlebih untuk saat ini, siswa PAUD, SD, dan SMP di Kota Kendari sudah melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) seratus persen di sekolah pada tahun ajaran 2022/2023.

“Olehnya itu saya selalu meminta agar semuanya tetap waspada,” ucapnya.

Adapun langkah antisipasi yang bisa diterapkan oleh sekolah, menurutnya yaitu memakai masker, mencuci tangan ketika akan makan, dan mengurangi kontak fisik.

“Langkah-langkah pencegahan yang bisa dilakukan seperti mengurangi kebiasaan-kebiasaan bersentuhan secara langsung dan sebagainya,” ungkapnya.

Lanjut ia menyampaikan, bahwa untuk kantin sekolah tetap diperbolehkan untuk beroperasi namun dengan syarat mematuhi prokes.

“Kantin kita buka, tetapi dengan protokol kesehatan juga,” pungkasnya.

Reporter: Nirfi Andi
Editor : Siswanto Azis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *