BeritaDaerahKoltimNews

Hari ini Polres Kolaka Timur Gelar Operasi Patuh Anoa 2023

×

Hari ini Polres Kolaka Timur Gelar Operasi Patuh Anoa 2023

Share this article

KOLTIM, OKESULTRA.ID-Polres Kolaka Timur melaksanakan Kegiatan Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Anoa 2023 yang bertempat di Halaman mapolres Polres Kolaka Timur pada Senin 10/07/2023.

Kapolres Kolaka Timur AKBP Yudhi Palmi mengatakan, Pelaksanaan Operasi Kepolisian Kewilayahan dengan sandi “Patuh Anoa-2023“ di wilayah hukum Polres Kolaka Timur dilaksanakan dalam rangka Cipkon Kamseltibcarlantas pasca pelaksanaan hari Bhayangkara tahun 2023 di wilayah hukum Polres Kolaka Timur dengan tema “Patuh dan Tertib Berlalu Lintas Cermin Moralitas Bangsa.”

“operasi tersebut di laksanakan selama 14 hari kedepan, terhitung sejak hari senin tanggal 10 S/D 23 Juli 2023 secara serentak di seluruh wilayah Indonesia,” ujarnya.

Untuk Polres Kolaka Timur melibatkan 22 personil Dengan prioritas penindakan dengan 7 jenis pelanggaran yaitu :
1. Penggunaan ponsel saat berkendara.
2. Pengemudi Ranmor di bahwa umur.
3. Pengendara sepeda motor yang berboncengan lebih dari satu orang.
4. Tidak menggunakan safety belt dan helm berstandar SNI.
5. Pengendara Ranmor yang mengkomsumsi atau dalam pengaruh alkohol.
6. Pengemudi yang melawan arus.
7. Serta pengendara Ranmor yang melebihi batas kecepatan.

Operasi patuh anoa tahun 2023 merupakan salah satu upaya polri dalam rangkah meningkatkan kepatuhan masyarakat, yang dinlaksanakan melalui pendekatan preemtif dan preventif, sehingga masyarakat dapat memahami bahwa patuh dan tertib berlalu lintas cermin moralitas bangsa.

“saya menekankan agas selama pelaksanaan operasi ini senangtiasa mengedepankan faktoe keamanan, keselamatan dan kesehatan personil khususnya pada saat melaksanakan ketertiban pelanggaran lalu lintas.”tutupnya

Reporter : Yusrin
Editor : Siswanto Azis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *