KENDARI, OKESULTRA.ID – Tiga tokoh Inspirasi yang dinilai memberikan kontribusi dan dukungan atas kemajuan Universitas Sulawesi Tenggara (Unsultra), diganjar penghargaan dalam Anugerah Unsultra Awards tahun 2022, Kamis (5/1/2023) malam.
3 tokoh tersebut yaitu, Dra. Hj. Tina Nur Alam yang merupakan Anggota Komisi X DPR RI Fraksi Nasdem Dapil Sultra, kemudian H. Tafdil Mantan Bupati dua periode Kabupaten Bombana.
Kemudian selanjutnya, Dr. H. Sanihu Munir yang merupakan Presiden International Association of Management and Human Resources Development (IAMHRD).
Rektor Unsultra, Prof. Dr. Ir. Andi Bahrun, mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bentuk penyampaian apresiasi dan penghargaan kepada tokoh yang benar-benar berkontribusi untuk kemajuan dan kebesaran Unsultra.
“Saya atas nama rektor dan seluruh civitas akademika, dengan bangga dan rasa syukur kami mempersembahkan Award ini,” ungkapnya.
Dengan harapan, pemberian penghargaan tersebut bisa semakin mempererat ikatan emosional, untuk melangkah melakukan lompatan-lompatan baru demi memajukan Universitas Sulawesi Tenggara.
“Terima kasih banyak atas kerja selama ini. Ini adalah waktu yang tepat untuk berterima kasih kepada para tokoh yang turut andil dalam kemajuan kita saat ini,” ungkapnya.
Lanjut ia berharap, agar Unsultra dapat terus kompak, saling bersinergi dan terus kerjasama demi kemajuan dan memperkuat jejaring kerjasama dalam negeri dan mendorong kerja sama dengan perguruan tinggi luar negeri.
“Tekad kami adalah tidak hanya pertukaran mahasiswa, tetapi juga membentuk kelas internasional. Karena untuk mewujudkan kemajuan Unsultra harus bekerjasama,” tutupnya.
Sementara, Anggota Komisi X DPR RI Fraksi Nasdem Dapil Sultra Dra. Hj. Tina Nur Alam, sebagai penerima Awards turut berterima kasih atas penghargaan yang diberikan sebagai salah satu orang yang berkontribusi dalam kemajuan Unsultra.
“Terimakasih banyak untuk penghargaan yang diberikan kepada saya,” ucapnya.
Sehingga ia berharap, Unsultra dapat terus melakukan kolaborasi, baik dalam skala lokal maupun internasional. Apalagi pada tahun 2022 lalu, Unsultra berhasil masuk 50 besar perguruan tinggi terbaik di seluruh Indonesia.
“Kita berharap anak-anak Sulawesi Tenggara khususnya alumni dari Unsultra, nantinya bisa berkarya untuk daerah,” tutupnya. (B)
Reporter : Andi Irna Fitriani
Editor : duL