KENDARI, OKESULTRA.ID – Ketua Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra), Rinna Diazella tampil menawan di catwalk pada peringatan Hari Ibu ke-94 yang digelar di salah satu Hotel di Kota Kendari, Senin (5/12/2022).
Peringatan Hari Ibu ke-94 mengangkat tema “Perempuan Berdaya Indonesia Maju” diselenggaralan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (P3A PPKB) Sultra.
Rinna Diazella tampil menggunakan busana tradisional Tenun Tolaki Pinetobo, Owner kosmetik RD tersebut berjalan bak model profesional di karpet merah yang telah disediakan panitia.
Tenun Tolaki Pinetobo sendiri merupakan simbol kesatria yang melindungi ketegaran dan ketaatan pada pemimpin dan sebagai wujud dari visi kesatu tujuan.
Rinna Diazella mengaku bangga atas kepercayaan yang diberikan padanya dapat menggunakan kostum Tenun Tolaki Pinetobo dalam peragaan busana tradisional yang menjadi salah satu kebanggaan Sultra.
“Tentunya kita harus bangga, apa lagi ini di hari spesial, yaitu Hari Ibu,” ungkap Rinna Diazella.
Perayaan Hari Ibu tersebut dihadiri pula oleh Pj Sekda Sultra, Asrun Lio mewakili Gubernur Sultra, Ali Mazi memaparkan permasalahan sosial yang banyak dialami kaum perempuan dan anak saat ini, yaitu kekerasan dan diskriminasi. Pentingnya kesetaraan gender dan pendayagunaan perempuan di setiap sektor.
“Perempuan sebagai pelahir dan pendidik bangsa punya peran yang sangat penting untuk menanamkan karakter generasi yang berbudi pekerti sejak dini di lingkungan keluarga,” ujarnya.
Sementara P3A PPKB berkomitmen untuk memberantas kekerasan pada perempuan dan anak dengan menandatangani perjanjian bersama pihak berwenang seperti pemerintah daerah, kepolisian dan rumah sakit untuk turut membantu mencegah kekerasan tersebut.
Puluhan organisasi perempuan juga ikut dilibatkan dalam acara yang bertema perempuan berdaya, Indonesia maju tersebut. Mereka turut berkontribusi terhadap pergerakan perempuan, salah satunya dengan membina pelaku UMKM perempuan.
Reporter : NR
Editor : Siswanto Azis